Astra Car Valuation

7 Alat Inspeksi yang Digunakan di ACV, biar Hasilnya Akurat

Berita
7 Alat Inspeksi yang Digunakan di ACV, biar Hasilnya Akurat

Demi keakuratan proses inspeksi, inspektur Astra Car Valuation (ACV) menggunakan alat inspeksi terkini saat melakukan pengecekan mobil. 

Penggunaan alat ini dibedakan sesuai jenis layanan inspeksi yang Teman Inspeksi pilih. Dengan hasil yang pasti, proses jual beli mobil bekas jadi lancar. 


Baca juga: Lakukan 3 Hal Ini saat Inspeksi Mobil di ACV


Alat inspeksi di ACV

1-2-ACV-InspectorAlat inspeksi ACV. (Astra Car Valuation)


Alat inspeksi ACV dapat digunakan di seluruh tipe mobil, seperti mobil MPV, pick up, bus, dan truk. Dibandingkan Basic Package, alat inspeksi yang digunakan pada Premium Package jauh lebih lengkap. 

Setiap alat punya fungsi berbeda, seperti yang dijelaskan di bawah ini.


1. Tablet mobile 

Tablet mobile memandu inspektur dalam mengecek komponen eksterior hingga mekanikal. Tablet berisi daftar ceklist kondisi setiap area dan opsi kerusakan yang ada.

Nantinya, tablet akan menampilkan skor akhir kendaraan dan masing-masing komponen.


2. Coating thickness gauge

Khawatir salah beli mobil bekas tabrak atau bekas banjir? Dengan coating thickness gauge, semua bisa diketahui.  

Alat inspeksi ini mampu melihat apakah ada bekas dempul pada bodi mobil. Jika ada, bisa jadi mobil pernah dicat ulang akibat kecelakaan, banjir, atau modifikasi.


3. Senter

Meski inspeksi dilakukan di ruang terbuka, ada kalanya inspektur sulit melihat detail-detail tersembunyi. Sebut saja bawah jok dan armrest.

Karenanya, inspektur menggunakan senter sebagai penerangan tambahan. 


4. OBD scanner 

Pengecekan sistem komputerisasi atau Electronic Control Unit (ECU) dibantu dengan alat OBD scanner

Alat ini bisa digunakan untuk seluruh tipe mobil setelah keluaran 1996. Instalasinya bisa melalui kabel port atau Bluetooth scanner device. 

 

5. Accu battery tester

Accu battery tester berperan menguji kondisi aki mobil, misalnya kapasitas, tegangan, dan kondisi secara keseluruhan. Dengan begitu, inspektur bisa menilai apakah aki perlu diisi ulang, diperbaiki, atau diganti.  

 

6. Tire depth gauge

Karena pernah dikendarai, kondisi ban mobil cukup beragam. Ada yang aus, botak, retak, tapi ada juga yang masih layak pakai. 

Untuk itu, inspektur menggunakan tire depth gauge untuk mengetahui ketebalan ban mobil. Jadi, bisa dinilai apakah ban masih layak pakai atau perlu diganti demi keamanan berkendara. 


7. Temperature checker

Mobil bekas keluaran terbaru kini telah dilengkapi AC mobil. Untuk menilai suhu yang dikeluarkan AC masih dingin, inspektur menggunakan alat temperature checker.


Baca juga: 6 Keunggulan Inspeksi Mobil ACV, Ada Layanan After Sales!


Cara ajukan inspeksi mobil di ACV 

Biar proses jual beli mobil lebih pasti, ajukan inspeksi melalui smartphone di situs web ACV. Ikuti langkahnya di bawah ini. 

  1. Lakukan registrasi akun pelanggan di situs web www.acv.astra.co.id.

  2. Ketuk Ajukan Inspeksi, lalu masukkan data kendaraan yang akan diinspeksi.

  3. Tentukan jadwal dan lokasi inspeksi.

  4. Tunggu konfirmasi dari Customer Relation ACV melalui telepon/WhatsApp.

  5. Lakukan pembayaran secara online.

  6. Selamat, pemesanan inspeksi ACV berhasil!

Selain di situs web ACV, booking inspeksi bisa dilakukan melalui WhatsApp di 0811 177 8462.

Itulah alat inspeksi yang digunakan inspektur ACV saat pengecekan mobil. Skor inspeksi akan disajikan dalam bentuk grade A–E. 


Baca juga: 3 Tahapan Proses Inspeksi Mobil di ACV, Detail dan Menyeluruh


Dapatkan informasi seputar berita otomotif, tips inspeksi mobil, dan promo inspeksi dari Astra Car Valuation di situs web www.acv.astra.co.id. Ikuti juga akun media sosial resmi ACV di bawah ini.

Instagram : @acv_astra 

Facebook : acv astra 

TikTok     : @acv_astra