Astra Car Valuation

Simak, Panduan Lengkap 5 Cara Cek Mobil Bekas Sendiri

Otomotif
Simak, Panduan Lengkap 5 Cara Cek Mobil Bekas Sendiri

Bagi kamu yang ingin membeli mobil bekas, langkah awal yang harus kamu lakukan adalah mengecek mobil bekas tersebut. Namun bagaimana sih cara cek mobil bekas sendiri?

Membeli mobil bekas memang cukup menyulitkan, terutama bagi kamu yang awam dengan otomotif. Ketidaktahuan ini pun sering kali dimanfaatkan oleh oknum penjual mobil bekas.

Umumnya, mereka akan menawarkan harga mobil yang tidak sesuai dengan kondisi mobil sebenarnya.

Sebagai panduan, melalui artikel ini kamu akan mengetahui cara cek mobil bekas secara mandiri sehingga kamu bisa mendapatkan mobil bekas terbaik, aman, dan tentunya value for money.


Baca juga: 6 Alasan Kenapa Kamu Butuh Jasa Inspeksi Mobil


1. Langkah-langkah dan Cara Cek Mobil Bekas Sendiri: Bagian Mesin

Sebelum memeriksa bagian mesin mobil, pastikan kamu sudah memahami kapan mobil tersebut kali pertama mengaspal, apa saja fitur-fiturnya, kode mesinnya, jenis transmisi hingga penyakitnya.

Langkah selanjutnya jika sudah memahami hal-hal tadi, kamu bisa langsung mengecek mobil bekas tersebut baik dari segi mesin, eksterior, dan interior. Bagaimana caranya? Simak lengkap penjelasan di bawah ini!


Buka Kap Mesin, Cek Bagian-bagian Ini

Langkah pertama untuk cek mobil bekas sendiri adalah membuka bagian kap mesin. Ketika membuka pastikan kamu periksa bagian-bagian ini.

  • Cek bagian sil kap mesin, jika sil sudah tidak rata dan bergelombang, besar kemungkinan bagian bodi atau rangka bagian depan

  • Pastikan baut-baut yang ada pada mesin dan sambungan rangka masih bagus. JIka terdapat cat yang tidak rapi, karat, atau bekas gesekan, hampir dipastikan bahwa bagian tersebut pernah mengalami pergantian

  • Periksa bagian sekeliling ruang mesin. Biasanya, apabila mobil pernah mengalami tabrakan hebat, bagian ini terdapat karat. Sekalipun dicat atau dilas, maka bagiannya jadi tidak rapi dan terlihat keriting

  • Periksa juga bagian sela-sela ruang mesin secara teliti. Jika terdapat karat dan pasir tipis, hampir dipastikan mobil tersebut pernah terendam banjir

  • Periksa oli mesin menggunakan dipstick. Jika oli sudah berwarna hitam, berarti oli sudah harus diganti. Jika oli berwarna krem dan berair, Tandanya oli pernah tercampur dengan air

  • Sedikit ke kolong, apabila terdapat rembesan oli di bagian mesin. Berarti terdapat kebocoran oli

  • Catat nomor rangka dan nomor mesin yang umumnya terdapat di dalam rangka yang ada di balik kap mesin


Cek Respon Mesin dan Transmisi

Setelah memeriksa bagian mesin, langkah selanjutnya adalah memeriksa respon mesin dan transmisi. Kamu bisa melakukan hal-hal berikut ini:

  • Nyalakan mesin, pastikan suara yang keluar halus. Jika brebet dan terdapat hentakan, hampir bisa dipastikan mesin mobil tersebut bermasalah

  • Ketika mesin menyala dan terdapat getaran yang ekstrim bahkan tutup oli mesin sampai terlempar ketika mesin distarter, besar kemungkinan mesin mengalami masalah

  • Coba nyalakan mesin kemudian matikan kembali. Lalu lihat bagian kipas radiator. Apabila kipas menyala dengan kencang dan membutuhkan beberapa waktu untuk berhenti, bisa jadi mobil mengalami overheat

  • Nyalakan mesin, kemudian lihat bagian indikator yang terdapat pada Multi Information Display (MID). Jika ada yang menyala, maka bagian yang menyala itu lah yang rusak.

  • Selain itu, periksa juga bagian transmisi. Khusus transmisi matic misalnya, apabila kamu lakukan perpindahan dan terdapat bunyi dengung atau jedug, maka transmisi tersebut bisa dipastikan sedang mengalami kerusakan


2. Langkah-langkah dan Cara Cek Mobil Bekas Sendiri: Bagian Eksterior

Setelah memeriksa bagian mesin, selanjutnya periksa bagian eksterior. Apa saja yang perlu dicek?

Cek Bagian Ban Mobil

Ban mobil bisa jadi indikator bahwa mobil tersebut pernah mengalami benturan atau sering dipaksa melewati medan ekstrim.

Caranya kamu bisa memarkirkan mobil di atas permukaan rata. Lalu perhatikan posisi ban. Jika posisi mobil tidak rata begitu juga dengan titik aus mobil yang tidak merata, hampir dipastikan kaki-kaki mobil tersebut bermasalah.


Cek Bagian Body Mobil

Bagian body mobil mungkin yang paling mudah untuk kamu cek sendiri. Ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan.

  • Apabila bagian cat satu dan yang lainnya belang. Maka bagian yang lebih putih bisa dipastikan baru mengalami pergantian atau dicat ulang

  • Terdapat baret dan penyok yang cukup ekstrim di bagian body yang menutupi apron

  • Terdapat rembesan air di bagian lampu mobil. Jika ini terjadi, bisa jadi mobil pernah terendam banjir

  • Periksa sil, apakah sil pada pintu getas atau terkelupas

  • Periksa bagian kap mesin, apakah kap tidak tertutup secara sempurna sehingga terdapat celah yang besar di bagian kap mesin

Apabila kamu ingin mengetahui apakah cat mobil pernah dicat ulang atau dempil kamu bisa cek artikel ini: Catat, Kenali 9 Tanda Cat Mobil Bekas Dempul dan Cat Ulang


3. Langkah-langkah dan Cara Cek Mobil Bekas Sendiri: Bagian Interior

Terdapat 3 bagian interior mobil yang wajib kamu cek yaitu bagian kabin, dasbor, dan fungsi kelistrikan.

Periksa Bagian Kabin

Pada bagian kabin misalnya. Pastikan mobil tersebut tidak memiliki ciri-ciri bekas banjir. Misalnya jika membuka bagian karpet dasar mobil, kamu akan menemukan karat, jamur, dan pasir.

Kedua, cek bagian dasbor. Periksa bagian tuas transmisi, setir, dan tuas gas. Apabila bagian tersebut aus, botak, atau licin, sudah dipastikan mobil tersebut capek.

Selain itu, cek juga bagian odometer. Berapa angka kilometer yang tertera pada odometer. Apakah sudah tinggi atau masih di angka normal?


Baca juga: Awas Kegocek, 5 Tanda-tanda Mobil Capek atau KM Tinggi


Periksa Sensor dan Komponen Kelistrikan

Ketiga, periksa bagian kelistrikan dan sensor. Misalnya AC mobil, power steering, head unit, power window, dan wiper. Pastikan seluruh komponen kelistrikan ini berfungsi dengan baik.

Caranya, praktis dengan menyalakan komponen tadi. Khusus AC dan power steering, kamu harus melakukan test drive untuk memeriksa kesehatan komponen kelistrikan tersebut.

Komponen AC mobil yang masih bagus memiliki suhu yang stabil baik di putaran atas maupun bawah. Begitu juga dengan power steering yang bagus akan memiliki respon yang pas juga.


4. Cara Cek Mobil Bekas Sendiri: Test-Drive

Melalui test-drive atau uji coba langsung, kamu bisa mengetahui kondisi mobil saat benar-benar dalam mode berkendara. 

Ada beberapa hal yang bisa kamu ketahui selain kondisi AC dan setir mobil, di antaranya sebagai berikut.

  • Perhatikan respon transmisi. Apakah lambat atau responsif. Selain itu perhatikan juga apakah terdapat getaran saat perpindahan transmisi atau tidak

  • Rasakan respon gas, apakah lambat ketika gas ditekan atau langsung merespons

  • Cek bagian indikator di bagian MID. Beberapa indikator hanya bisa dilihat ketika mobil dikendarai

  • Pastikan tidak ada suara dengung atau getaran yang berarti ketika mobil dikendarai

  • Saat test drive, berhenti sejenak dan pastikan tidak ada kebocoran cairan atau oli di bagian kolong mobil

  • Periksa juga bagian kelistrikan. Mulai dari klakson, lampu, dan wiper


5. Cara Cek Mobil Bekas Sendiri: Surat Kendaraan

Sering disepelekan, namun faktanya surat-surat mobil penting kamu periksa sebelum membeli mobil bekas. Berikut daftar surat-surat mobil yang wajib kamu periksa.

  • Buku Pemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB), pastikan nama pemilik sesuai dengan nama penjual, nomor rangka dan mesin sesuai dengan yang tertera pada rangka dan mesin mobil

  • Periksa Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK), pastikan pajak tidak mati selama 2 tahun, STNK asli dengan ciri-ciri terdapat hologram, lubang khusus, dan tidak luntur jika terciprat air

  • Pastikan mobil bukan sengketa dan bukan hasil curian atau temuan mobil hilang. Selain itu apabila mobil tarikan leasing, pastikan dokumen kepemilikan jelas

  • Periksa buku servis mobil. Kamu bisa menghubungi dealer terkait untuk menanyakan keaslian buku servis

Demikian panduang singkat tentang cara cek mobil bekas sendiri. Memilih mobil bekas memang merupakan proses panjang. Kamu harus mengesampingkan preferensi merek dan model.

Selain itu, mengecek mobil bekas sendiri juga terkadang tidak benar-benar bisa dilakukan sendiri. Untuk mendapatkan hasil terbaik, setidaknya kamu menggandeng jasa inspeksi mobil profesional. Salah satunya adalah Astra Car Valuation.

Astra Car Valuation (ACV) adalah penyedia jasa inspeksi mobil bekas dari Astra. Melalui ACV kamu bisa mendapatkan laporan inspeksi secara detail dan mudah dipahami.

Selain itu, hasil laporan dan grade merupakan hasil data yang diolah melalui sistem aplikasi ACV. Sehingga hasilnya pun akurat dan detail.

Bagi kamu yang tertarik menggunakan Astra Car Valuation sebagai mitra jasa inspeksi mobil bekas, konsultasikan masalah kamu di sini.