Mobil Crossover Keren Luncuran Toyota Untuk Pasar Mobil Eropa

Pada November 2021 Toyota resmi mengumumkan peluncuran mobil barunya di Eropa. dapat dilihat dari foto-foto konsepnya, sepintas mobil ini mirip seperti Agya yang diubah menjadi mobil crossover. Ternyata mobil ini adalah Toyota Aygo X yang diproduksi langsung di Ceko dan dipasarkan ke seluruh Eropa.
Toyota Aygo Pertama Kali Diperkenalkan Maret 2021
Aygo X memiliki desain lebih mewah dibandingkan dengan Toyota Agya yang beredar di Indonesia. Salah satu keunikan yang terlihat pertama ada pada model lampu depannya yang menanjak ke atas kap mobil berbentuk sabit. Aygo X Prologue pertama kali diperkenalkan pada Maret 2021 dengan model crossover mungil yang nyaman untuk berkendara.
Mobil yang diberi nama All New Aygo X ini masuk dalam kategori crossover segmen A. Kehadiran mobil ini pun sebagai lanjutan perjuangan Aygo seri sebelumnya yang rilis tahun 2014 lalu. Toyota melakukan banyak ubahan untuk versi baru ini.
Aygo X sudah Pakai Toyota New Global Architecture
Jika mengintip bagaimana spesifikasi mesin yang akan diusung Aygo X ini, Toyota sudah menggunakan platform GA-B dari Toyota New Global Architecture (TNGA). Sistem ini juga sudah digunakan pada Toyota Yaris dan Yaris Crossover versi terbaru.
Dengan kualitas mesin yang tangguh, Aygo X dipastikan nyaman digunakan dan gesit di jalanan. Dilansir dari DetikOto, Lance Scott, Direktur Desain di ED2 mengungkapkan bahwa Kegembiraan dan keceriaan selalu menjadi inti dari Aygo. Sekarang, kami telah menambahkan sedikit 'bumbu pedas' ke DNA-nya. Dengan kata lain, mobil ini seru dan menyenangkan namun tetap bisa diajak serius. Jadi makin penasaran, semoga mobil ini akan masuk ke Indonesia.
Itulah ulasan singkat mengenai Toyota Aygo X Prologue yang akan rilis November mendatang. Memiliki mobil kecil dan lincah memang menjadi nilai plus apalagi jika hidup di kota-kota besar yang padat. Menggunakan city car dapat menjadi salah satu solusi apalagi jika kamu sering melalui gang-gang sempit. Karen city car memiliki dimensi yang jauh lebih ringkas.
Nah, saat ini telah hadir Astra Car Valuation (ACV) yang dimana kamu bisa melakukan inspeksi mobil agar kamu dapat mengetahui kondisi mobil yang akan kamu jual / beli. Sehingga saat kamu mau menjual mobil bekas mu kamu bisa menentukan harga optimal dan sebaliknya bila kamu ingin membeli kamu bisa mengetahui kondisi agar tidak salah beli dan mengeluarkan biaya lebih untuk perbaikkan mobil Anda.